Motivasi Personil, Kapolres Pasaman Kunjungi Polsek Tigo Nagari

    Motivasi Personil, Kapolres Pasaman Kunjungi Polsek Tigo Nagari

    Pasaman, - Dalam rangka mengenal Wilayah hukum Polsek jajaran yang ada di wilayah Polres Pasaman, Kapolres Pasaman AKBP Yudho Huntoro didampingi Ketua Bhayangkari Ny. Novita Yudho beserta rombongan mengunjungi Polsek Tigo Nagari, Rabu (08/02/2023).

    Rombongan tiba di Polsek Tigo Nagari disambut langsung Kapolsek Tigo Nagari IPTU Syafrizal dan Ketua Ranting Bhayangkari bersama personil Polsek Tigo Nagari dan Perwakilan Camat serta Wali Nagari, Ninik Mamak dan tokoh masyarakat se-kecamatan Tigo Nagari.

    Dalam kegiatan tersebut Kapolsek Tigo Nagari IPTU Syafrizal, memaparkan tentang situasi dan kondisi wilayah hukum Polsek Tigo Nagari dan sambutan dari Camat dilanjutkan dengan sambutan dari Kapolres Pasaman AKBP Yudho Huntoro.

    Kapolres Pasaman AKBP Yudho Huntoro, menyampaikan bahwa Kunjungan kerja ini merupakan rangkaian dari program kerja Kapolres Pasaman guna memberikan motivasi kepada seluruh personel Polsek jajaran agar dapat melaksanakan tugas dengan baik dan profesional.

    "Menjalin hubungan silaturahmi terhadap personil Polsek, unsur pemerintah dan masyarakat yang ada di wilayah Tigo Nagari, " kata Kapolres.

    Sementara, Kapolsek Tigo Nagari IPTU Syafrizal, mengucapkan terima kasih atas kunjungan Kapolres Pasaman yang telah berkenan melihat langsung kondisi Polsek Tigo Nagari.

    "Ini sebagai ajang bersilaturahmi bapak kapolres dengan anggota Polsek dan Bhayangkari yang ada di Polsek Tigo nagari, ” ujar kapolsek Tigo Nagari.

    pasaman sumbar
    Syafrianto

    Syafrianto

    Artikel Sebelumnya

    Operasi Keselamatan Singgalang 2023, AKBP...

    Artikel Berikutnya

    Kapolres Pasaman Kunker ke Polsek Bonjol,...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Tim Voli Putra Putri Polda Jatim Raih Tiket Babak Final di Kapolri Cup 2024
    Polri Pernah Mendapatkan Anugrah Sakanti Yana Utama dari Presiden RI, Ini Sejarahnya 
    Kepedulian Presiden RI Jokowi : Kesetaraan Bagi Kaum Rentan Khususnya Disabiltas Dalam Rekrutmen Polri 
    Hendri Kampai: Revolusi Penulisan Rilis Berita dengan Bantuan Artificial Intelligence (AI)

    Ikuti Kami